Apakah Moms bingung mengapa Si Kecil sulit untuk diajak tidur?
Ternyata jawabannya telah diteliti oleh Universitas Oxford, bertajuk Journal of Sleep Research.
Para peneliti mengevaluasi pola tidur 395 anak-anak berusia 7 hingga 9 tahun.
Selain itu mereka melakukan tes darah untuk mengetahui lebih mendalam tentang permasalahan tidur pada anak.
Baca Juga : Sempat Cekcok, Bella Saphira Pamer Keromantisan Makan Bersama Anak Angkat
Ternyata ada kaitan nutrisi tertentu dengan pola tidur Si Kecil lo, Moms.
Ketika para peneliti secara spesifik membandingkan hasil tes darah dengan pola tidur anak di malam hari, tampak adanya hubungan antara cara tidur Si Kecil dengan tingkat DHA dalam darah.
DHA merupakan salah satu asam lemak omega-3 yang dikenal vital untuk menyokong pertumbuhan anak.
Saat sekelompok anak dalam penelitian diberikan asupan DHA lebih banyak, ternyata terjadi perbedaan dalam pola tidur mereka.
6 Tips Membujuk Anak Agar Nyaman Menjalani Pemeriksaan dan Perawatan Saat Sakit
Source | : | Healthline,mindbodygreen.com |
Penulis | : | Anisa Annan |
Editor | : | Amelia Puteri |
KOMENTAR