Tetapi, kelangkaan organ, sumber daya manusia, dan fasilitas menjadi pengalang bagi penderita untuk menerima transplantasi.
Karena itulah transplantasi ginjal tidak dapat menjangkau seluruh penderita penyakit ginjal di Indonesia.
Di Indonesia sendiri diketahui jumlah kasus baru setiap tahun diperkirakan 35 ribu orang pasien.
Baca Juga : Sederet Manfaat Pisang Merah, Buat Dads Berhenti Merokok Sampai Atasi Batu Ginjal
Sementara jumlah total pasien tiap tahunnya sebanyak 120 ribu orang.
Hal ini juga menjadi salah satu faktor mengapa transplantasi ginjal tidak efektif bagi semua pasien, sehingga terapi dialisis yang paling diutamakan.
"Gagal ginjal termasuk penyakit yang membutuhkan biaya yang tinggi, nomor dua setelah penyakit jantung," ungkap Budi Mohamad Arief saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (13/03/19).
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR