Nakita.id – Layaknya orang tua pada umumnya, pasti Moms menginginkan agar Si Kecil selalu dalam keadaan baik-baik saja, secara fisik maupun psikisnya.
Akan tetapi, seringkali kesibukan mengurus segala keperluan rumah tangga, lantas membuat Moms luput untuk memberikan perhatian sederhana untuk Si Kecil, sekadar ngobrol santai membicarakan apa yang sudah dilakukannya di sekolah.
Padahal mungkin ada banyak cerita yang ingin diungkapkan Si Kecil pada Moms atau bahkan mungkin ia tengah membutuhkan bantuan Moms untuk menyelesaikan masalah.
Agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, maka dari itu sebaiknya Moms lebih peka untuk melihat perubahan yang terjadi pada Si Kecil.
Melansir dari laman onlymyhealth.com, berikut tanda-tanda Si Kecil mengalami masalah dan membutuhkan peran Moms di dalamnya:
1. Mendapatkan nilai yang jelek
Jika anak Moms semakin rendah dari nilai normal, pasti ada sesuatu yang salah.
Penyebabnya bisa bermacam-macam, mulai dari kelemahan dalam menerima pelajaran, rasa malas, kebutuhan akan perhatian yang lebih, atau masalah keluarga.
Apabila tidak ditangani segera, beberapa penyebab tersebut dapat menjadi pemicu timbulnya depresi.
Mengetahui apa inti masalah jauh lebih penting daripada menghukum atau membebani mereka dengan harapan mendapatkan nilai yang lebih baik.
Baca Juga : Anak Susah Makan Sayur dan Buah? Ini 5 Ide Simpel Bagi Moms yang Mau Ajarkan Memasak
Source | : | onlymyhealth.com |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR