1. Tidur nyenyak di malam hari
Tidur minimal 8-9 jam pada malam hari dapat membantu Moms merasa segar sepanjang hari.
Kalau sulit tidur, coba ubah pola tidur: pergi tidur lebih cepat dari biasanya, matikan gawai satu jam sebelum tidur, atau lakukan meditasi dan dengarkan musik ringan agar pikiran lebih rileks.
2. Olahraga teratur
Olahraga bisa memulihkan tenaga, bahkan ketika Moms sedang lelah.
Berjalan kaki bersama pasangan atau teman mengelilingi kompleks perumahan, berenang di kolam renang, atau ambil kelas yoga.
Coba lakukan supaya tubuh lebih segar dan suasana hati pun makin positif.
Baca Juga : Kelewat Kaya, Syahrini Ungkap Reino Barack Selalu Ganti Ponsel Meski Hnaya Jatuh dan Lecet Sedikit
3. Pilih makanan yang baik
Jenis makanan olahan, makanan manis, atau gorengan bisa memboroskan tenaga.
Tapi ketika Moms makan lebih banyak buah dan sayuran, asupan energi pun makin besar.
Ini karena makanan sehat lebih banyak mengandung protein dan karbohidrat.
4. Makan sedikit tapi sesering mungkin
Menyantap camilan di antara makan besar bisa menjaga kadar gula darah.
Dengan begitu, energi tidak mudah terkuras dan Moms tidak mudah lelah.
Pastikan camilan Moms termasuk makanan sehat, seperti buah-buahan, pisang, seral, atau yogurt.
Baca Juga : Resep MPASI 6 Bulan Bubur Kentang Udang Jagung
Penulis | : | David Togatorop |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR