1. Meningkatkan kesehatan jantung
Konsumsi ikan teri ternyata bermanfaat besar bagi salah satu organ terpenting kita, yakni jantung.
Faktanya, ikan teri mengandung lemak tak jenuh ganda sehingga efektif mengurangi LDL atau kolesterol jahat.
Baca Juga : Pria Ini Hadiahi Anaknya Berlian Seharga Rp195,5 Miliar, Ternyata Bukan Berlian Sembarangan
Teri pun bisa membantu mengurangi risiko atherosclerosis, serangan jantung, dan stroke.
2. Membantu menurunkan berat badan
Jumlah protein dan kalori yang rendah, membuat teri bisa membantu menurunkan berat badan.
Seperti telah dijelaskan sebelumnya, ikan teri mengandung 10,3 gram protein sehingga efektif membuat kita merasa kenyang lebih lama dan mencegah makan berlebihan.
Teri pun mampu menekan produksi ghrelin atau hormon lapar.
3. Membantu perkembangan janin
Asam lemak omega 3 yang ada dalam teri cukup banyak, sehingga mampu menghilangkan kolesterol yang tidak sehat.
Selain itu kandungan ikan teri dapat membantu mempertajam kualitas penglihatan, meningkatkan perkembangan janin bahkan menambah kecerdasan Si Kecil sejak dalam kandungan.
Source | : | Organic Facts |
Penulis | : | Anisa Annan |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR