Nakita.id - Tindakan memberi label pada anak bukanlah sikap yang bijak, dan harus dihindari orangtua.
Label pada kenyataannya bisa mematikan potensi Si Kecil dan membuat mereka hilang percaya diri.
Meski demikian, ternyata dampak buruk dari labelling tak melulu berasal dari ucapan bermakna negatif.
Baca Juga : #LovingNotLabelling: Bisa Merusak Harga Diri Anak, 6 Cara Ini Efektif Hindari Labelling
Ucapan bernada positif seperti 'kamu anak pintar' atau 'kamu anak cerdas' punya dampak yang sama buruknya.
Melansir dari Storybooth, anak yang diberi label pintar di sekolah justru berdampak buruk baginya.
Pasalnya, label tersebut akan memberikan beban tersendiri dalam kehidupan sekolah.
Baca Juga : #LovingNotLabelling: Alasan Pelaku Penganiayaan Audrey Tak Seharusnya Dilabeli 'Pembully'
Sebut saja menjadi contoh teman-teman dan melakukan hal yang tidak ingin anak lain lakukan.
Lebih parahnya, mental anak akan terbebani untuk mempertahankan gelar 'anak pintar' tersebut.
Bagi Moms yang masih suka melabel anaknya dengan sebutan 'anak pintar' pasti ingin sang anak memiliki pengetahuan lebih dari anak rata-rata.
Baca Juga : #LovingNotLabelling: Banyak Dampak Negatif, Melabeli Anak Bisa Dicegah dengan Cara Ini
Ditambah lagi, orangtua berharap kalau kelak anaknya bisa mendapatkan profesi yang bonafide alias mentereng dari kepintarannya itu.
Dan lagi-lagi, itu akan membebani mental anak dan mengekang kreativitasnya.
Melansir dari Parent Map, seorang psikolog dan penulis buku Carol Dweck menyarankan untuk lebih fokus pada kerja keras anak ketimbang kepintarannya.
Baca Juga : #LovingNotLabelling: Jika Tak Ingin Menyakiti Anak, Jangan Katakan Ini pada Anak Saat Moms Marah!
"Cara pikir salah adalah percaya bahwa sebagian anak terlahir pintar sedangkan yang lain tidak," terang Dweck.
"Nyatanya, menurut penilitian otak seseorang terus mengalami perubahan dan perkembangan," imbuhnya.
Ia kembali menegaskan, daripada memberi label anak dengan ucapan 'pintar' atau 'cerdas', orangtua harusnya lebih fokus pada kerja keras mereka.
Baca Juga : #LovingNotLabelling: Banyak Dampak Negatif, Melabeli Anak Bisa Dicegah dengan Cara Ini
"Didiklah anak kalian sebagai pemecah masalah dan mau menghadapi tantangan, sedangkan pujian akan membunuh proses tersebut," pungkas Carol Dweck.
Terancam Jadi Tersangka, Vadel Badjideh Bersumpah Tak Lakukan Apapun pada Anak Nikita Mirzani
Source | : | parent map,Storybooth |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR