Setiap olahraga biasanya berdurasi sekitar 45 menit kardio dan 25 menit latihan kekuatan (baik tubuh bagian atas, otot inti, maupun tubuh bagian bawah).
Johnson juga memastikan rutin pergi ke pusat kebugaran setidaknya dua kali seminggu untuk melakukan angkat beban.
Tak hanya itu, ia juga menerapkan intermittent fasting atau yang juga dikenal dengan diet puasa.
Diet puasa dilakukannya lima kali dalam seminggu.
Ia berpuasa antara pukul 6 sore hingga 12 siang keesokan harinya.
Baca Juga : Kakinya Terluka Tertimpa Koleksi Parfum Reino Barack, Syahrini Periksa ke Dokter Naik Jet Pribadi
Pada waktu tersebut ia hanya mengkonsumsi kopi hitam atau air lemon.
Setelah itu, ia buka puasa dengan makanan sehat.
Terutama protein, sayur-sayuran dan sedikit karbohidrat.
"Aku juga mencatat asupan makananku dengan aplikasi MyFitness Pal," ujarnya.
Berikut contoh pola makan Johnson:
- Sarapan/makan siang: sayur bayam dan omelet keju dengan setengah buah alpukat.
- Cemilan: protein shake, buah, atau kacang-kacangan.
- Makan malam: ayam rotisserie dengan brokoli rebus bumbu mentega atau bawang.
Meski mengaku menyukai makanan manis, ia mengaku tidak lagi mengkonsumsi makanan penutup.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR