Zhuo menyerahkan rekaman itu kepada pengantin pria dan berpikir bahwa pernikahan itu mungkin akan dibatalkan.
Namun, ternyata pengantin pria tersebut tetap melanjutkan pernikahan, bahkan turut mengundang Zhuo ke acara pernikahannya.
Saat acara pernikahan digelar, sang pengantin pria sedang memutar video kolase pernikahannya, dan kemudian video secara tiba-tiba beralih ke video hasil pengintaian Zhuo.
"Dia (pengantin pria) sengaja mempermalukan pengantin wanita," ujar Zhuo
Usai video diputarkan, calon pengantian wanita langsung meninggalkan tempat dan seluruh acara dibatalkan.
Baca Juga : Heboh Lisa BLACKPINK Posting Foto dengan Penyanyi Asal Indonesia, Siapa?
Menurut Zhuo, kasus-kasus semacam itu merupakan 70 persen dari pekerjaan yang diterimanya selama ini.
Zhuo biasanya akan mengikuti target dan mengamati apakah mereka bertindak mencurigakan.
Jika ada bukti perselingkuhan, para penyelidik akan mengambil video sebagai bukti dan menyerahkannya kepada klien mereka.
Duh ada-ada saja ya, Moms. Jangan sampai perselingkuhan menimpa keluarga kita ya, Moms.
Baca Juga : Aksi Penghitungan Surat Suara Unik Seperti Paduan Suara, Netizen Dibuat Ngakak
Artikel ini telah tayang di intisari.grid.id dengan judul Balas Dendam Karena Diselingkuhi Mempelai Wanitanya, Pria Ini Putar Video Perselingkuhan Tersebut Di Hari Pernikahan Mereka
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Intisari.grid.id |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR