Nakita.id - Menghabiskan akhir pekan bersama keluarga terkadang membuat nyeri kaki.
Jika nyeri kaki sudah menyerang, kemungkinan tidur malam tak bisa nyenyak.
Maka Moms harus segera mengatasi nyeri kaki ini.
Baca Juga : Berikan yang Terbaik, Bahan Alami Harus Jadi Pilihan Utama Agar Bayi Terlindungi
Melansir dari Bright Side, terdapat tiga gerakan sederhana yang dapat meredakan nyeri kaki.
1. Mengangkat tumit
Pertama, Moms memerlukan kursi untuk berpegangan.
Angkat kaki kiri Moms sambil berpegangan kursi.
Sementara secara perlahan angkat tumit kaki kanan Moms.
Baca Juga : Mengenal Growing Pains, Nyeri Kaki yang Sering Dialami Anak
Tahan posisi ini selama 10 sampai 15 menit, kemudian turunkan tumit.
Lakukan gerakan yang sama kepada kaki kiri Moms.
Gerakan ini akan menguatkan pergelangan kaki dan menguatkan otot di sekitar lutut.
Dengan begitu Moms tidak akan merasakan nyeri pada lutut.
2. Mencengkeram jari-jari kaki
Gerakan ini sangat mudah dilakukan namun bermanfaat mengatasi nyeri di jari kaki.
Bahkan gerakan ini tidak seperti olahraga namun bermain menggunakan jari kaki.
Moms hanya perlu mencekeram jari kaki dan mengambil benda yang ada di lantai.
Kelima gerakan sederhana ini dapat langsung Moms praktikkan untuk atasi nyeri kaki.
Baca Juga : Akibat Gunakan Sepatu dengan Lampu Kelap Kelip, Kaki Bocah Ini Alami Luka Mengerikan
3. Berjinjit sambil berjalan
Gerakan ini sangat mudah dilakukan sembari Moms mengerjakan pekerjaan rumah tangga.
Untuk melakukan gerakan ini Moms hanya butuh berjinjit lalu berjalan selama lima sampai 15 menit.
Gerakan sederhana ini akan menguatkan betis dan memberikan latihan pada jari kaki.
Jadi Moms itu tadi gerakan yang mampu membantu mengatasi nyeri kaki usai akhir pekan.
Source | : | bright side |
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR