Nakita.id - Air hangat, terlihat sebagai minuman sederhana yang bisa kita dapatkan dengan mudah sehari-hari.
Namun siapa yang menduga, ada begitu banyak manfaat besar yang bisa kita dapatkan jika rutin mengonsumsi air hangat.
Ya, air hangat tidak kalah hebatnya dari berbagai minuman kesehatan yang dibuat dari bahan-bahan tertentu.
Baca Juga: Berikan yang Terbaik, Bahan Alami Harus Jadi Pilihan Utama Agar Bayi Terlindungi
Melansir Boldsky, air hangat merupakan salah satu bagian dari pengobatan Tiongkok kuno, di mana konsumsi minuman satu ini dipercaya mampu mengatasi berbagai masalah kesehatan.
Tidak hanya itu, air hangat juga bermanfaat untuk menjaga kebugaran dan kecantikan lo, Moms.
Akan tetapi air hangat sebaiknya kita konsumsi pada waktu-waktu tertentu untuk mendapatkan manfaat paling besar.
Kapan saja sebaiknya kita mengonsumsi air hangat?
Baca Juga: Minum Air Hangat di Pagi Hari, Rasakan 10 Perubahan pada Tubuh
Menurut Ayurveda dan pengobatan Cina kuno, Moms sebaiknya minum segelas air hangat di pagi hari.
Hal ini karena air hangat bisa mengaktifkan sistem pencernaan Moms, yang membantu menghindari gangguan pencernaan.
Lalu air hangat juga bisa memberikan manfaat maksimal ketika kita konsumsi sewaktu sakit atau saat hidung tersumbat.
Baca Juga: Sophia Latjuba Pamer Foto Gandeng Tangan Pria, Netizen: Ini Mah Gading Marten
Konsumsi air hangat disarankan sebagai bantuan alami yang sangat baik saat sakit.
Khususnya saat mengalami nyeri sendi atau kram menstruasi, Moms sebaiknya minum air hangat untuk meredakan sakit.
Minum air hangat saat hidung tersumbat juga baik, karena air hangat bisa bertindak sebagai ekspektoran alami dengan membantu dalam pengeluaran dahak dari saluran pernapasan.
Namun sebaiknya kita tak minum air hangat setelah olahraga, karena suhu tubuh sudah cukup tinggi.
Nah, sekarang simak yuk, ini manfaat rutin minum air hangat!
1. Menurunkan berat badan
Minum air hangat bisa membantu meluruhkan cadangan lemak dalam tubuh dan membantu menurunkan berat badan.
Dengan air hangat, tubuh bisa menurunkan suhu internalnya dan meningkatkan metabolisme.
Baca Juga: Diduga jadi Penyebab Kematian 53 Anak, Buah Leci Ternyata Punya Efek Samping Berbahaya Ini
Minumlah air hangat dengan campuran lemon atau madu, atau keduanya setiap setelah makan.
2. Mengurangi sakit menstruasi
Salah satu manfaat utama minum air hangat adalah membantu mengurangi kram menstruasi.
Air hangat bisa membawa efek menenangkan dan melegakan terhadap otot perut dengan mengurangi kekejangan dan kram yang biasa dialami ketika Moms menstruasi.
3. Memerlancar pencernaan
Minum air hangat dipercaya mampu melegakan dan mengaktivasi saluran pencernaan.
Sebab, organ pencernaan akan terhidrasi lebih baik dan mampu mengeliminasi sampah dengan lebih cepat seiring dengan mengalirnya air hangat melalui perut dan usus.
Selain itu, air hangat juga berperan sebagai pelumas yang bisa memperlancar pencernaan itu sendiri.
4. Mengobati sembelit
Salah satu masalah perut yang banyak dialami karena kurang air adalah konstipasi.
Konstipasi disebabkan karena penumpukan kotoran pada usus yang mengurangi kerja saluran usus besar.
Konstipasi membuat orang sulit buang air besar bahkan bagi sebagian orang, buang air besar menjadi sangat menyakitkan.
Minumlah segelas air hangat di pagi hari untuk mengobati konstipasi dan meningkatkan kerja usus besar.
Minum air hangat bisa membantu usus untuk berkontraksi dan mengeluarkan kotoran dari dalam tubuh.
5. Melegakan hidung tersumbat
Uap hangat dari air panas bisa membantu melegakan sakit kepala karena hidung tersumbat.
Gunakan uap tersebut untuk melegakan hidung tersumbat dan karena kita memiliki membran mukosa pada leher, minum air hangat bisa mencegah mukosa terbentuk.
6. Melegakan sistem syaraf
Minum air hangat bisa membantu melegakan sistem syaraf pusat dan melubrikasi tubuh kita.
Dengan fungsi sistem syaraf yang optimal, fungsi tubuh kita akan berjalan dengan baik dan minim rasa sakit.
Defisiensi Zat Besi pada Anak Sebabkan Gangguan Perkembangan Kognitif dan Motorik
Source | : | Boldsky |
Penulis | : | Anisa Annan |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR