Nakita.id - Sampah merupakan barang sisa pakai yang sudah tidak dibutuhkan lagi.
Pemerintah pun sampai sekarang masih berusaha memberantas masalah sampah di Indonesia.
Beberapa minggu lalu, seorang wanita asal yang diketahui asal Indonesia ini membagikan ceritanya tentang sampah Indonesia.
Dilihat dari foto Instagram unggahan @ivana_kurniawati ini memperlihatkan sampah plastik dan beberapa sampah lain yang diproduksi oleh Indonesia.
Dikutip dari Kompas.com, sampah plastik produk Indonesia ditemukan di pesisir pantai di Thailand.
Cerita mengenai mirisnya penemuan sampah Indonesia di luar negeri pertama kali dibagikan oleh perempuan yang bernama Ivana Kurniawati lewat Instagram.
Sampah-sampah itu ditemukan Ivana saat mengikuti kegiatan membersihkan pantai.
Ivana Kurniawati yang saat itu mengikuti kegiatan bersih pantai mengaku malu dengan apa yang ditemukannya.
Baca Juga: Posisi Juaranya Digantikan Delon, Joy Tobing Juarai Golden Memories Asia 2019
Meskipun begitu Ivana juga menjelaskan bahwa temuan sampah di pesisir pantai itu tidak hanya dari Indonesia, melainkan dari berbagai negara yang dekat dengan Thailand.
Saat itu pantai yang dibersihkan terletak di pantai Nai Yang di Phuket, Tahiland pada Agustus lalu.
Meskipun sudag sangat lama, perbincangan sampah yang 'nyasar' di negara orang ini masih ramai diperbincangkan sampai sekarang.
Ivana yang diketahui berasal dari Indonesia itu mengaku sudah lama tinggal di Thailand.
Namun, karena semasa kecilnya hidup di Indonesia membuat Ivana sangat familiar dengan produk khas Indonesia.
Baca Juga: Raffi Ahmad Beri Kado Spesial untuk Nagita,
Ia mengenal beberapa sampah plastik yang merupakan produk Indonesia, bertuliskan 'Made in Indonesia'.
Selain mengenal dengan adanya tulisan buatan Indonesia, Ivana juga mengenal beberapa sampah tersebut dari Indonesia karena bahasa yang digunakan dalam kemasan tersebut menggunakan bahasa Indonesia.
Beberapa sampah yang ditemukan di antaranya kemasan gelas plastik, cup mi instan, sandal jepit, plastik kemasan pembersih kaca, bungkus kerupuk, hingga bungkus racun tikus.
Baca Juga: Rafly dan Ega 'Dangdut Academy' Sah Menjadi Suami Istri, Setelah Akad Rafly Malah Menangis, Ada Apa?
Ivana mengatakan unggahannya soal sampah Indonesia nyasar ke Thailand ini bukan berarti menihilkan fakta bahwa Indonesia juga kebanjiran sampah negara lain.
Dia mengaku ingin bersama-sama membangun kesadaran terhadap lingkungan.
Ivana juga mengatakan bahwa dirinya mengunggah foto tersebut sebagai bentuk edukasi.
Bahwa bahaya sampah plastik memang sangat mengerikan hingga sampai menjelajah ke negara orang seperti ini.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Kompas.com,YouTube,Instagram |
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR