Begini, saat hamil Moms memiliki kemampuan menyerap lebih banyak kalsium dan memproduksi lebih banyak estrogen yang dapat menguatkan tulang.
Kondisi ini akan membuat tulang Moms jauh lebih kuat.
Kalsium juga memiliki fungsi penting bagi otot ibu hamil terutama saat nanti terjadi kontraksi.
Kecukupan kalsium dapat membantu Moms untuk bisa lebih relaks saat mengalami kontraksi.
Ibu hamil membutuhkan sekitar 1.200 miligram per hari atau setara dengan 3 gelas susu berukuran 200 ml.
Baca Juga: #LovingNotLabelling: Masih Sulit Dilakukan, Ini Cara Belajar Tak Lagi Memberi Label pada Anak
Namun, Moms juga perlu berkonsultasi dengan dokter mengenai sumber asupan kalsium.
Sebuah studi dari University of Tennesseee menunjukkan, mengonsumsi kalsium dari susu tanpa gula bisa mencegah kenaikan berat badan berlebih saat hamil.
Asupan kalsium juga bisa ditambah dengan mengonsumsi suplemen kalsium.
Tanyakan pada dokter jika Moms ingin mendapatkan suplemen kalsium, karena menurut Rut Frechman, ahli gizi dari American Dietetic Association, terlalu banyak kalsium dalam tubuh juga akan mengganggu kemampuan tubuh menyerap mineral lainnya.
Source | : | Nakita.id |
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR