Nakita.id – Sebagai seorang artis, penampilan merupakan suatu aset penting yang perlu diperhatikan.
Tak heran bila banyak selebriti yang lantas melakukan serangkaian perawatan, demi mendapatkan penampilan yang sempurna.
Salah satu selebriti yang kerap melakukan perawatan adalah desainer kenamaan Ivan Gunawan.
Baca Juga: Ayudia Bing Slamet Bagikan Tips dan Trik Merawat Pakaian,
Namun, siapa sangka, perawatan yang sempat dilakukan Ivan di sebuah klinik justru mengantarkannya pada pemeriksaan kepolisian.
Ya, pria yang dikabarkan dekat dengan pedangdut Ayu Ting Ting ini baru saja menjalani pemeriksaan di Mapolres Metro Jakarta Utara, Jumat (6/12/2019).
Mengutip dari WartaKota, Ivan Gunawan diperiksa terkait penemuan klinik kecantikan ilegal dengan pelaku dua orang asal Tiongkok.
Rupanya, pada tahun 2016 silam, pria yang akrab disapa Igun ini pernah memakai jasa perawatan di klinik tersebut.
"Waktu itu, saya pernah memakai jasa mereka untuk membentuk lipatan mata," ujar Igun.
Ia pun menegaskan jika kala itu ia menjalani tindakan di klinik tersebut dengan biayanya sendiri, bukan endorse.
"Nggak (di-endorse). Rp9 juta (biaya perawatannya)," sambungnya.
Ketika mengetahui klinik tersebut tak memiliki izin, Igun pun kaget karena berdasarkan yang ia tahu, klinik itu telah beroperasi selama bertahun-tahun.
Baca Juga: Rambut Berantakan Dicium Irwan Mussry, Maia Estianty Curi Perhatian Pakai Dress Putih Klasik
Datang sebagai saksi, pria berusia 37 tahun ini pun menceritakan kronologi saat menjalani perawatan di klinik tersebut.
"Saya diminta memberikan kesaksian setelah dua oknum yang memiliki klinik kecantikan ditangkap.
Ditanya seperti, kapan saya ke sana (salon kecantikan ilegal itu), dilakukan tindakan apa saja, saya bayar atau tidak, ada keluhan atau tidak. Sesuai prosedur yang diperlukan polisi," jelas Ivan Gunawan didampingi pengacaranya, Sandy Arifin, seperti dikutip dari WartaKota.
Baca Juga: Jawab Tudingan Soal Susuk Angel Karamoy, Roy Kiyoshi Ungkap Ciri-ciri Orang Pemakai Susuk
Source | : | wartakota.tribunnews.com |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR