1. Merokok
Merokok termasuk salah satu kebiasaan yang cukup sering ditemukan pada pria.
Telah banyak penelitian yang mengungkap dampak negatif dari merokok.
Baca Juga: Vidi Aldiano Tiba-Tiba Bawa Kabar Buruk, Minta Doa Agar Operasi Pengangkatan Kanker Ginjalnya Berjalan Lancar
Salah satunya adalah peningkatan risiko kanker ginjal tumbuh dan menggerogoti organ penting tersebut.
Merokok dapat meningkatkan pertumbuhan sel kanker pada ginjal, dan semakin tinggi risikonya jika seseorang makin sering merokok.
Risiko kanker ginjal dapat turun jika seorang perokok berhenti, tetapi untuk sampai pada tingkatan non-perokok butuh waktu tahunan.
2. Obesitas
Berat badan berlebih ternyata tak cuma kurang nyaman dipandang dan dirasakan.
Risiko kesehatannya pun memiliki kaitan dengan pertumbuhan sel kanker, termasuk pada ginjal.
Mereka yang mengalami obesitas memiliki risiko tinggi terserang kanker ginjal.
Sebab, kondisi obesitas dapat mempengaruhi hormon-hormon dalam tubuh yang juga jadi pemicu pertumbuhan sel kanker pada ginjal.
Source | : | Instagram,cancer.org |
Penulis | : | Anisa Annan |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR