Nakita.id - Siapa yang tidak mengenal pasangan Donna Agnesia dan Darius Sinathrya?
Tentu sudah tak asing lagi kan Moms?
Suami istri beda usia ini memang menjadi salah satu pasangan idola netizen.
Membina rumah tangga 13 tahun lamanya, tak pernah terdengar isu miring perihal kehidupan mereka.
Darius menikah dengan Donna pada 2006 dan kini telah dikaruniai 3 orang anak.
Lionel Nathan Sinathrya, Diego Andres Sinathrya, dan Quinesha Sabrina Sinatriya.
Tak jarang pasangan serasi ini kompak bagikan kebersamaan mereka saat bersama dengan anggota keluarga.
Berbagai prestasi yang ditunjukkan oleh ketiga anak mereka kerap dipamerkan di media sosial sebagai bentuk rasa bangganya.
Baca Juga: Ruben Onsu Rela Rempong Lakukan Hal Ini di Pagi Hari Demi Betrand Peto, Warganet:
Di era digital ini rupanya Donna Agensia sangat protect terhadap putra-putrinya, dalam hal gadget.
Di tengah banyaknya berbagai kecanggihan teknologi dengan beragam jenis dan model beredar pesat di masyarakat, tentu tak bisa menolak hal tersebut.
Mulai dari dewasa, remaja, bahkan anak-anak sudah tak asing dengan gadget.
Rupanya artis senior Donna Agnesia punya cara tersendiri agar anak-anaknya tidak kecanduan dengan gadget.
Baca Juga: Disebut Sebagai Suami Vanessa Angel, Ichsan Munthe Beri Bantahan dan Ungkap Sosok Sebenarnya
Dalam tayangan Insert (17/12/2019), Donna bagikan tipsnya.
Yakni dengan lebih banyak lakukan kegiatan fisik, Donna lebih memilih untuk mengalihkan pada aktifitas fisik untuk anak-anaknya.
Tak lain hal ini ia lakukan demi pertumbuhan ketiga anaknya agar seimbang.
"Ya betapa pentingnya aktivitas fisik buat anak-anak, di era digital di mana anak-anak lebih suka main gadget. Lupa beraktivitas fisik," ucap Donna.
Kebiasaaan anak yang main gadget menurut Donna akan sangat berpengaruh hingga lupa untuk melakukan aktifitas fisik.
Meski memberikan batasan pada anak-anaknya untuk bermain gadget, tetapi dirinya tetap menjadi orang tua yang selalu memberikan kebebasan.
Bahkan ia juga berikan syarat khusus bagi anak-anaknya untuk boleh bermain gadget.
"Aku termasuk orangtua yang memberikan kebebasan sama anak, tapi kebebasannya tetap harus ada tanggung jawabnya, gitu. Termasuk dalam urusan gadget," ucap Donna.
Donna mengakui jika memang saat gadget diperlukan maka ia tak sungkan untuk memberikan akses.
"Kalau memang perlu, gadget itu diperlukan ya pasti kita kasih. Cuma gak semua anak kita kasih gadget, punya masing-masing punya sendiri gitu," ucap Donna.
Donna menyebut jika gadget akan diberikan pada anak-anak saat weekend.
Mereka pun hanya boleh menggunkan gadget untuk main games.
Namun untuk putra sulungnya, ia sudah memberikan gadget sendiri.
Pasalnya kini putra pertamanya itu telah duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama (SMP).
"Cuma boleh saat weekend, kecuali Lio. Lio yang besar yang SMP memang sudah diberikan gadget sendiri," tambah Donna.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR