Menjadi hal yang normal untuk bayi apabila merasa perutnya kembung maka rasa ingin menyusu akan berkurang.
Moms bisa mensiasatinya dengan memijat perutnya atau menggendong dengan posisi M Shape.
Posisi menggendong M Shape yaitu si kecil digendong menghadap ke Moms dengan posisi kaki seperti huruf M.
Baca Juga: Jangan Sepelekan Masalah yang Dialami Saat Hamil Muda, Berikut Ini Cara Jitu untuk Mengatasinya!
4 bulan ke atas
Ketika si kecil menolak untuk disusui secara eksklusif di usia 4 bulan ke atas bisa dikarenakan lelah atau gigi yang mulai tumbuh.
Pada usia 4 bulan ke atas si kecil sudah bisa menemukan tempat yang menurut mereka menyenangkan dan ketika diberikan ASI maka akan dirasa mengganggu waktunya.
Pada usia ini juga si kecil akan mulai lelah terutama ketika melewatkan tidur siang atau tidur malam yang kurang.
Moms bisa mencobanya dengan menyusui di ruangan yang gelap agar si kecil merasa hanya Moms dan ia serta tidak ada hal yang mengganggu pengelihatannya.
Bisa juga dicoba menyusui saat si kecil setengah tertidur atau sambil berjalan-jalan keliling rumah.
Menyusui sambil berkeliling akan membuat si kecil merasa terayun dan membuatnya lebih mengantuk.
Masalah lainnya yaitu giginya sudah mulai tumbuh sehingga si kecil akan merasa sakit dan tidak nyaman.
Apabila terjadi Moms bisa mencobanya memberikan teether ke si kecil agar merasa lebih nyaman.
Setelah si kecil sudah nyaman gigit-gigit teether nya coba lepaskan perlahan dan ganti dengan menyusuinya.
Cara lainnya Moms bisa memberikan ASI ketika si kecil baru selesai mandi.
Wapres Gibran Minta Sistem PPDB Zonasi Dihapuskan, Mendikdasmen Beri Jawaban 'Bulan Februari'
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Gabriela Stefani |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR