Moms juga mengajarkan bahwa merengek itu baik, buktinya mereka malah mendapat sesuatu karena merengek.
Meskipun apa yang diinginkannya bukan sesuatu yang buruk, tapi anak akan belajar mengontrol ibunya dengan merengek.
Jika dibiarkan, kebiasaan ini akan terus melekat sampai dewasa.
2. Tidak menetapkan rutinitas untuk anak
Jika anak tidak dibiasakan dengan rutinitas sepanjang hari, aktivitasnya menjadi tidak menentu.
Rutinitas yang dimaksud antara lain, bermain di luar rumah, tidur siang, makan malam, apakah dibacakan cerita sebelum tidur atau cukup dicium dan berdoa bersama.
Nah, bayangkan dengan hidup Moms sendiri.
Apakah Moms merasa lebih siap menghadapi hari jika sarapan dulu sebelum ke kantor, lalu minum kopi sebelum mulai bekerja, juga mandi begitu sampai di rumah lagi?
Kalau tidak ngopi dulu di pagi hari, Moms mungkin jadi sulit konsentrasi. Begitu pula dengan si kecil.
Ia akan merasa lebih dapat mengatur aktivitasnya jika ada semacam jadwal dan perkiraan apa yang akan terjadi pada hari tersebut.
Memang akan ada perubahan jadwal jika ia sakit atau ada kegiatan baru, tapi mengikuti rutinitas harian lebih menguntungkan baginya maupun bagi Moms.
Baca Juga: Ingin Ajak Bayi Traveling dengan Nyaman Tanpa Rewel? Ini Kiatnya Moms
Wapres Gibran Minta Sistem PPDB Zonasi Dihapuskan, Mendikdasmen Beri Jawaban 'Bulan Februari'
Source | : | Tabloid Nakita |
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR