Nakita.id - Segudang aktivitas mulai dari mengurus Si Kecil, menyiapkan kebutuhan suami dan juga menyelesaikan pekerjaan rumah, membuat tubuh terasa lelah.
Tak hanya fisik, namun keadaan ini sering kali berpengaruh pada psikis.
Ketika mulai lelah biasanya emosi akan mudah meningkat, dan tak jarang Si Kecil atau suami menjadi korban pelampiasan.
Untuk mencegah semua itu, Moms bisa mengikuti 6 tips ini untuk menjadi Ibu yang bahagia dikutip Babyleague.
BACA JUGA Jangan Khawatir Bila Anak Laki-Laki Cenderung Lebih Dekat Dengan Moms, Begini Penjelasannya!
1. Berikan perhatian kepada diri sendiri
Berikan waktu beberapa jam sehari untuk melakukan me time diantara padatnya pekerjaan rumah yang harus diselesaikan.
Lakukan sedikit olahraga ringan seperti jogging di halaman rumah, keluar rumah, dengan menghirup udara segar dapat membuat pikiran lebih fresh.
Mandi berendam juga bisa menjadi pilihan Moms untuk menikmati me time.
BACA JUGA Moms Barang-barang Ini Tidak Boleh Dekat Kulkas, Akibatnya Bisa Fatal
Mengonsumi makanan kesukaan pun jangan dilewati, bisa dengan membuatnya sendiri atau membeli.
Luangkan waktu untuk mengajak sahabat atau suami nongkrong asik di kafe favorit.
BACA JUGA Kisah Haru Anak yang Hidup dengan Plastik untuk Menutupi Lubang Di Perut
2. Buat jadwal rencana
Menjadwalkan apapun yang akan kitaLakukan dapat menghindarkan Moms dari stress.
Buatlah jadwal seperti menu makanan yang akan disiapkan dalam satu minggu ke depan.
Tak hanya itu, Moms juga perlu menjadwalkan pergi berbelanja.
3. Jangan ragu untuk meminta bantuan
Terkadang kita berekspektasi bisa mengerjakan semua, namun realitanya tubuh sudah kewalahan karena lelah.
Moms bisa meminat bantuan suami untuk sekedar menjaga Si Kecil atau mengerjakan pekerjaan rumah.
4. Buatlah target
Membuat target untuk diri sendiri ataupun keluarga sangat baik.
Hal ini dilakukan karena target memberikan kita tujuan.
5. Bersyukur
Lebih banyak bersyukur akan menghindarkan Moms dari tekanan dan stress.
Menuliskan setiap momen yang indah pada hari ini.
Hal ini merupakan cara yang paling baik, agar kita menjadi pribadi yang selalu bersyukur.
baca juga :Sedih! Stuart Collin Hanya Bisa Tahu Kabar Anaknya dari Orang Lain
6. Jangan selalu salahkan diri sendiri
Keinginan selalu dapat menjadi ibu dan istri yang baik terkadang membuat Moms terlalu memaksakan diri sendiri.
Ketika hasilnya tidak sesuai dengan yang Moms harapkan, dengan mudah Moms akan menyalahkan diri sendiri.
Meski merasa sudah berusaha dengan maksimal.
Tidak ada manusia yang sempurna, Moms perlu juga bangga dengan semua usaha yang telah dilakukan untuk suami dan Si Kecil.
Source | : | youtube.com |
Penulis | : | Dian Noviana Ertanti |
Editor | : | Kusmiyati |
KOMENTAR