Meski pada awalnya Tantri merasa agak takut untuk pergi liburan, mengingat kehamilannya yang sudah memasuki usia 32 minggu.
Namun, ketakutan tersebut berhasil ia kalahkan dan menurutnya kehamilan bukan berarti ia harus selalu di rumah tanpa melakukan aktivitas apapun.
"Kehamilan pertama memang membuat saya menjadi serba takut, takut anak ini kenapa2, takut flek kalo melakukan perjalanan jauh, takut yang lainnya. Namun kehamilan kedua ini saya lebih yakin kalo hamil itu bukan sakit, bukan yang harus di rumah terus tanpa melakukan aktivitas apapun, dan berakibat saya gabisa nikmatin hidup," tulis Tantri pada akun Instagramnya.
Karena mengetahui Tantri tak betah di rumah, akhirnya suami Tantri mengabulkan permintaannya untuk pergi liburan.
Tantri pun terlihat sangat bahagia, ia juga mengucapkan terimakasih kepada suaminya melalui postingan di akun instagram pribadinya @tantrisyalindri.
"Makasi untuk liburannya, krena Panda tau istrinya ini ga betah di rumah lama2 karena kebiasaan jalan," tulis Tantri.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | |
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR