"Saya pribadi kaget. Kok bisa. Begini ya, terlepas perbuatannya salah atau enggak, saya yang merasa bukan orang pintar saja, heran banget kok bisa seperti itu. Nalar dan logika saya jadi kaget saja. Padahal dulu enggak begitu, biasa saja, bekerja, ngajar ya seperti itu," ucap Setiawati.
Sebelumnya Setiawati mengaku kalau dirinya sempat menanyakan masalah Sunda Empire ke Nasri Banks.
"Saya tanya kenapa, ada apa, jawabnya enggak ada apa-apa, biasa saja karena enggak ada yang salah, kata Babeh. Saya tanya sama kakak saya, katanya pada tepuk tangan saat muncul di TV," ucap dia.
Setelah mendengar jawaban dari kakaknya ini, Setiawati tak mau mendebatnya.
Ia pun akhirnya membiarkan Nasri Banks dengan keyakinannya saat ini.
"Selama dia meyakini keyakinannya, saya mau apa, enggak mendebat. Sebagai keluarga, saya berharap ini segera tuntas," kata Setiawati.
Namun meski begitu, Setiawati mengatakan kalau dirinya malu dengan tetangga sekitarnya.
"Bagaimanapun, dia kan lama tinggal di sini, saat ada ramai pemberitaan, saya jadi malu juga sama warga sini," katanya.
Sosok Nasri Banks ini sempat terlihat dalam video kegiatan Sunda Empire.
Dalam sebuah video, memperlihatkan Nasri Banks sedang berorasi dengan sangat meyakinkan.
Ia memaparkan kekaisaran matahari, united, nation, dan empire.
Nasri Banks sendiri disebut lahir di Sibolga, Sumatera Utara tahun 1954.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Suar.grid.id |
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR