Nakita.id - Menyajikan makanan sehat untuk keluarga memang menjadi salah satu prioritas ya, Moms?
Tak jarang, Moms mencari tahu menu-menu makanan yang enak dan tentunya sehat.
Salah satu menu sehat yang mudah diolah adalah makanan yang berbahan sayuran.
Baca Juga: Sudahkah Benar Cara Moms? Ketahui Cara Mencuci Sayur yang Benar, Agar Nutrisi Tetap Terjaga
Ya, sayuran memang dikenal sebagai salah satu asupan nutrisi bagi tubuh.
Tak jarang, Moms mengolah sayur menjadi tumis atau sup dengan merebusnya.
Dua olahan tersebut memang memiliki teknik yang berbeda.
Tak sedikit anggapan jika kita mengolah sayuran dengan proses direbus akan lebih sehat.
Sebab, dalam proses perebusan tak menggunakan minyak laiknya menumis sayur.
Namun, benarkan demikian jika sayuran tumis lebih sehat?
Usut punya usut, anggapan Moms bahwa sayuran direbus lebih sehat ketimbang sayur yang ditumis ternyata salah kaprah.
Sayuran yang ditumis justru lebih sehat bagi tubuh.
Dengan catatan menumisnya memakai minyak zaitun.
Dilansir dari Medical Daily, para peneliti melakukan percobaan dengan menggunakan kentang, labu, tomat dan terong yang dimasak dengan berbagai cara.
Mereka mengolahnya dengan cara ditumis, direbus dengan air, dan juga direbus dengan campuran air dan minyak zaitun.
Masing-masing metode pengolahan tersebut dibandingkan dengan sayuran mentah.
Selain itu para peneliti juga mengukur kelembapan, lemak, jumlah kandungan fenol dan antioksidan.
Lalu bagaimana dengan hasil dari percobaannya?
Dikatakan bahwa sayuran yang ditumis dengan minyak zaitun mengandung senyawa fenolik dalam sayuran.
Peran minyak zaitun dalam menumis sayur ternyata sangat besar, ya.
Sebab, extra virgin olive oil terbukti bisa meningkatkan jumlah fenol dalam sayuran ketika ditumis, Moms.
Berbanding terbalik dengan sayuran yang direbus, kandungan fenolnya tidak akan berubah.
Dilansir dari Very Well Fit, fenol adalah kandungan dalam buah dan sayuran yang bermanfaat bagi kesehatan.
Kandungan fenol dalam sayur akan bekerja sebagai antioksidan.
Nah, mulai sekarang Moms tak perlu memandang sebelah mata sayuran yang ditumis ya.
Asalkan mengolahnya dengan komponen-komponen yang menyehatkan.
Source | : | Medical Daily,Very Well Fit |
Penulis | : | Yosa Shinta Dewi |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR