Nakita.id - Wabah virus Corona membuat Indonesia juga harus waspada.
Pasalnya, banyak penduduk Indonesia yang bermukim di China, tempat penyebaran terbesar virus Corona.
Salah satu upaya yang dilakukan pemerintah Indonesia adalah melakukan pemulangan sejumlah WNI yang berada di Wuhan.
Baca Juga: Dapat Makanan Katering Sisa Hajatan, Belasan Anak Panti Asuhan Alami Keracunan
Proses penjemputan dilakukan pada Sabtu (1/2/2020) lalu.
Tercatat ada 254 warga Indonesia telah berhasil dibawa pulang oleh Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) bersama beberapa stakeholder.
WNI tersebut harus menjalani karantina selama dua minggu sebelum dinyatakan bersih dari virus Corona dan dipulangkan ke keluarga.
Source | : | tribunnews |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR