Jawabannya adalah tidak dilarang.
Moms yang sedang menyusui Si Kecil aman untuk mengonsumsi sushi dengan pertimbangan Moms harus membeli sushi di resto yang memiliki kualitas baik dalam mengolahnya.
Moms tidak diizinkan untuk konsumsi sushi selama hamil karena akan berisiko terinfeksi parasit atau bakteri yang ditemukan pada ikan mentah.
Sistem kekebalan Moms tidak dalam kondisi yang baik selama masa kehamilan.
Namun, risiko tersebut akan hilang ketika Moms telah melahirkan Si Kecil.
BACA JUGA : Suka Sushi? Moms Berani Coba Seafood Aneh Dari Korea ini Tidak?
Menariknya, Moms yang sedang menyusui Si Kecil dapat menikmati hidangan berbahan dasar ikan seperti sushi, karena memiliki kandungan niasin yang besar, vitamin D, dan asam lemak omega 3.
Semua nutrisi itu sangat bermanfaat bagi Si Kecil.
Namun, beberapa dokter masih juga menganggap sushi adalah hidangan yang berbahaya untuk Moms yang sedang menyusui Si Kecil karena merupakan makanan mentah.
BACA JUGA : Ngeri! Makan Sushi Hampir Setiap Hari, Lihat yang Ditemukan dalam Perut Pria Ini
Source | : | newkidscenter.com |
Penulis | : | Finna Prima Handayani |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR