Kebiasaan makan durian dan manggis bersama mungkin berasal dari fakta bahwa kedua buah dipanen pada waktu yang hampir bersamaan.
Baca juga: Chelsea Olivia Bocorkan Makanan Kesukaan Nastusha yang Membuatnya Tumbuh Jadi Anak Cerdas dan Aktif
3. Makan durian dan minum soda dapat menyebabkan kematian
Tidak ada bukti ilmiah yang menunjukkan bahwa ini adalah kombinasi yang mematikan.
Hal yang lebih sering dirasakan jika mengonsumsi keduanya secara bersamaan adalah; cenderung menyebabkan perut kembung, gangguan pencernaan dan ketidaknyamanan pada hati.
Sebab hati akan bekerja ekstra untuk memetabolisme lemak dan gula yang masuk ke dalam tubuh dari kedua buah-buahan tersebut.
"Durian juga salah satu makanan yang menimbulkan gas. Jadinya menimbulkan efek kembung," kata dr. Errawan R Wiradisuria Sp.B(KBD), M.Kes, spesialis bedah dari RS Premier Bintaro, Jakarta.
Penelitian oleh ilmuwan Swedia di tahun 2012 menyebutkan bahwa minum satu gelas minuman bersoda saja sudah bisa menimbulkan risiko kanker prostat sekitar 40 persen.
Kandungan kafein yang ada di dalam minuman bersoda menyebabkan meningkatnya frekuensi detak jantung, naiknya tekanan darah, gula dalam darah, bertambahnya keasaman lambung, dan lainnya.
Jika mengonsumsi durian dan minuman bersoda secara bersamaan, tidak akan menyebabkan kematian langsung, tapi gas dari keduanya akan menyebabkan perut kembung.
Baca juga: #SaveOJOL! Inilah Rentetan Kecelakaan Maut Ojek Online Sepanjang 2017
4. Makan durian bisa meningkatkan libido
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
Source | : | tribunnews,kompasiana,healthxchange.sg |
Penulis | : | Fadhila Afifah |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR