Nakita.id - Lagi-lagi kabar selebriti terjerat obat-obatan terlarang kembali menggegerkan warganet.
Kali ini, model seksi, Vitalia Sesha atau Andi Novitalia ditetapkan sebagai tersangka kasus narkoba.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Yusri Yunus menyatakan Vitalia terbukti positif menggunakan metafetamin, amfetamin, dan benzodiazepin dari H5 (happy five).
Penangkapan Vitalia kali ini ternyata bukan yang pertama kali, Moms.
Vitalia pernah tertangkap karena kasus yang sama pada tahun 2015 silam.
Mengutip Kompas.com, kali ini Vitalia ditangkap bersama kekasihnya berinisial AW di Apartemen Mansion Kemayoran, Pademangan, Jakarta Utara pada Senin (24/2/2020) malam.
Dalam penggerebekan, petugas menemukan sejumlah barang bukti dugaan penyalahgunaan narkoba.
Barang bukti yang disita ekstasi, sabu, dan pil H5 (happy five).
Vitalia pun dikenakan Pasal 114 ayat (1) sub 112 ayat (1) jo pasal 132 ayat (1) UU No.35 Tahun 2009 tentang Narkotika.
Baca Juga: Tak Ada Angin Tak Ada Hujan, Sandra Dewi Mendadak Singgung Soal Takut Mati dan Tak Sudi Anak-anaknya Punya Ibu Tiri, Ada Apa?
Olive, selaku manajer, menganggap kabar yang beredar tentang Vitalia merupakan kabar buruk.
"Saya sebagai manager masih syok," kata Olive saat dihubungi awak media, Rabu (26/2/2020) seperti dikutip dari Kompas.com.
Sebab, yang diketahui Olive, Vitalia sama sekali tak menunjukkan gelagat seperti seorang pengguna narkoba.
Menurut Olive, Vitalia yang ia kenal merupakan sosok ibu yang bertanggung jawab terhadap anaknya.
Teerlebih, Olive juga mengakui kalau artisnya tersebut termasuk orang yang rajin beribadah.
"Dia juga rajin salat," lanjutnya.
Ia menuturkan Vitalia mengalami perubahan menjadi pribadi yang lebih baik sejak tersandung kasus narkoba pada 2015 silam.
"Sangat berubah, dia menjadi lebih orang yang lebih baik sekarang. Dan saya memang tekankan itu," katanya.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | tribunnews,kompas |
Penulis | : | Nita Febriani |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR