Itulah mengapa, vagina harus dijaga kebersihannya, agar luka jahitan cepat kering.
Berikut caranya:
- Setiap habis BAK dan BAB, siram vagina dan anus dengan air bersih dan matang.
Bilas hingga bersih dari arah depan ke belakang supaya bakteri tidak menempel di vagina, lalu keringkan muka vagina dengan handuk bersih.
- Jika Moms tak berani membersihkan vagina dan anus dengan tangan saat cebok, Moms bisa berendam di dalam larutan antiseptik selama 10 menit.
Biasanya kotoran yang berupa sisa air seni dan feses akan hilang.
- Ganti pembalut setiap kali BAK atau BAB, atau setidaknya minimal 3 jam sekali untuk menghindari pembalut lembap.
Ingat, daerah yang lembap mudah dihinggapi kuman sehingga rawan terinfeksi.
Jangan lupa juga gunakan pembalut khusus ibu bersalin yang higienis dan antitoksik.
Ukurannya yang lebih besar mampu menampung darah yang keluar dari vagina.
Dengan selalu menjaga kebersihan organ intim pasca persalinan, maka luka jahitan usai melahirkan normal bisa cepat sembuh.
Bagaimana Moms, mudah bukan?
Source | : | Nakita.id,Mom Junction |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR