Jika sudah cukup besar, anak juga dapat diajak memilih sayur untuk dimasak hari ini.
Jangan lupa untuk menyajikannya dalam tampilan menarik.
Setumpuk brokoli tidak akan mengundang selera tapi jika dibuat bentuk pohon dari brokoli atau bentuk ayam dari jamur, anak akan lebih suka menyulapnya.
Variasikan cara makan dan cara mengolah makanan.
BACA JUGA: Siapkan Bekal Bento, Ini Cara Sarwendah Menjaga Makanan Sehat Untuk Ruben
Ajari anak menggunakan sumpit jika ia sudah cukup besar.
Selain itu, jangan melulu menghadirkan sayur bayam yang bening.
Gantilah sesekali dengan bayam kukus yang renyah atau buat wortel sebagai fingerfood.
Cara lain adalah menambahkan saus misalnya saus keju.
Dalam mengusahakan ini, Moms memang harus lebih bersabar!
BACA JUGA: Bekal Spesial Dhini Aminarti untuk Suami, Jadi Favorit Rekan Sesama Artis!
Sepuluh kali mengenalkan pun anak belum tentu mau mencoba, apalagi langsung menyukai.
Source | : | Parents |
Penulis | : | Nia Lara Sari |
Editor | : | Nakita_ID |
KOMENTAR