Terong dan daun melinjo misalnya, kaya akan kandungan antioksidan yang bermanfaat untuk menangkal radikal bebas.
Sementara kacang panjang merupakan sumber protein yang mengandung asam folat, dan labu kuning mengandung karbohidrat kompleks dan serat.
Ketika proses memasaknya ditambahkan santan yang memiliki kandungan lemak yang bagus bagi tubuh.
Baca Juga: Sempat Kisruh, Akhirnya Dewi Perssik Ungkap Arti Istilah Sayur Lodeh!
Aviria juga mengingatkan dalam proses memasak dianjurkan tidak terlalu lama supaya lemak dalam santan tidak berubah menjadi lemak jenuh yang membahayakan kesehatan.
Mengonsumsi sayur lodeh 7 wana adalah hal yang baik, namun Aviria menegaskan untuk menghindari diri dan keluarga dari virus corona, yang utama dilakukan adalah menjaga daya tahan tubuh tetap kuat.
Sebab, mencegah infeksi virus sangat berkaitan erat dengan kekebalan tubuh.
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Source | : | kompas |
Penulis | : | Nita Febriani |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR