dr. Dien memaparkan bahwa teh manis yang dikonsumsi saat sahur atau berbuka puasa dapat membuat tubuh dehidrasi.
Teh manis yang dikonsumsi saat sahur dapat menimbulkan efek diuretik.
Dengan begitu tubuh akan sering buang air kecil hingga membuat tubuh kekurangan cairan.
Selain itu, rasa haus menjadi lebih meningkat akibat tubuh merasa membutuhkan air lebih karena sudah terlalu sering terbuang.
Perlu diketahui teh manis juga tidak boleh dikonsumsi dengan kondisi yang kental, baik saat sahur maupun berbuka.
Teh manis yang cukup kental dapat berbahaya bagi kesehatan tenggorokan.
Akibatnya imunitas tubuh akan menjadi menurun.
"Lalu virus atau bakteri masuk hingga membuat radang atau ISPA yang salah satu gejalanya adalah demam,” ujar dr. Dien yang dikutip dari kompas.com.
Bahkan es teh manis yang dikonsumsi untuk menyegarkan justru dapat mengganggu pencernaan.
Hal itu dikarenakan air dingin yang dikonsumsi saat perut kosong dapat memicu kontraksi pada lambung.
Source | : | GridHITS |
Penulis | : | Gabriela Stefani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR