Masyarakat pun banyak yang mempertanyakan mengapa dirinya tak kebagian sembako, padahal juga merasakan imbas dari virus corona.
Meski begitu, kini para masyarakat khususnya Jabodetabek tak perlu khawatir lagi.
Pasalnya bagi masyarakat yang tak kebagian sembako, kini ada program bernama Anjungan Tunai Mandiri (ATM beras).
Adanya ATM beras ini diharapkan bisa membantu kebutuhan pangan masyarakat yang terimbas covid-19 selama dua bulan kedepan.
Saat ini ATM beras tersebut sudah dioperasikan di wilayah Kodim 05/06, Tangerang.
ATM beras ini memang hanya dikhususkan bagi warga yang belum kedapatan menerima sembako dari pemerintah.
Warga harus melakukan pendaftaran terlebih dahulu ke bagian BABINSA atau Koramil terdekat di wilayah rumah.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR