Nakita.id - Kasus virus corona di Indonesia masih terus bertambah, bahkan hingga tulisan ini dibuat, sudah lebih dari 12.000 kasus.
Namun, seorang ahli memeringatkan adanya kemungkinan gelombang kedua Covid-19 di Indonesia.
Apa itu gelombang kedua Covid-19?
Epidemiolog Indonesia di Griffith University Australia, Dicky Budiman mengatakan, dalam setiap pandemi sejarah membuktikan selalu muncul gelombang kedua.
Gelombang kedua muncul setelah pandemi mengalami satu kali kurva.
Satu kali kurva atau gelombang pertama dimulai saat kasus pertama dikonfirmasi, sampai pada puncak kasus dan kemudian mengalami penurunan.
Sementara terkait Indonesia, Dicky mengatakan, belum menyelesaikan fase gelombang pertama Covid-19.
"Indonesia memasuki fase puncak gelombang pertama saja belum," kata dia.
Source | : | kompas |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR