Nakita.id - Ulang tahun merupakan hal yang paling berkesan bagi seseorang dalam setiap tahunnya.
Berbagai cara perayaan disiapkan demi keseruan dan juga menciptakan momen baru. Begitu juga bagi seorang dokter cantik, Reisa Broto Asmoro.
Minggu (24/12/2017), Reisa merayakan ulang tahunnya yang ke-32 secara sederhana di kota Solo. Acara tersebut dilaksanakan di Restoran Diamond, Solo.
Walaupun hanya perayaan sederhana, ia mengundang segenap keluarga untuk datang dan merasakan kebahagiaan bersama di hari ulang tahunnya.
Baca juga: Hilangkan Handicap Saat hamil. Mama Hamil Tetap Aktif dan Produktif
Tanpa mengundang bintang tamu maupun menyewa EO besar, kedatangan segenap kelurga membuat suasana ulang tahun makin hangat khas keluarga.
Dimas Fauzi, Finalis Putra Solo, yang diundang dalam ulang tahun Reisa mengatakan bahwa tidak ada acara khusus yang akan dilakukan Reisa di Solo.
"Hanya kebetulan memang suaminya berasal dari Solo, dan bertepatan dengan libur panjang. Jadi ulang tahunnya sekalian diadakan di Solo. Cuma keluarga kok, nggak besar-besaran."
Ia juga mengatakan Reisa Broto Asmoro mungkin akan berada di Solo selama libur panjang ini.
"Menghabiskan waktu berlibur bersama keluarga dan kerabat di Solo," tambahnya.
Dalam acara tersebut, Reisa Broto Asmoro dan keluarga kompak menggunakan dresscode warna merah.
Sangat hangat dan akrab ya, Moms. Selamat ulang tahun dr.Reisa Broto Asmoro.
Baca juga: Beda Banget!, Transformasi Hamish Daud Ini Bikin Warganet Terkejut
Rayakan Hari Ibu dengan Kenyamanan di Senyaman, Studio Yoga dan Meditasi Khusus Wanita Berdesain Modern serta Estetik
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR