Nakita.id - Tinggal di rumah saja tanpa paparan makeup, polusi, dan debu di tengah wabah virus corona bukan jaminan kulit jadi bebas jerawat Moms.
Pasalnya, jerawat tidak hanya disebabkan paparan debu dan polusi.
Kondisi fisik dan mental yang bermasalah, serta kurang rajin menjaga kebersihan juga bisa jadi pemicu jerawat.
Baca Juga: Jangan Buru-buru Dibuang, Kulit Pisang Rupanya Punya Sederet Manfaat Baik Bagi Kulit Berjerawat
Jerawat merupaka kondisi kulit yang terjadi ketika folikel rambut, atau bagian kulit tempat tumbuhnya rambut, tersumbat oleh minyak dan sel-sel kulit mati.
Jerawat biasanya muncul di wajah, tetapi kondisi kulit ini juga bisa terjadi di dada, punggung, dan bahu.
Umumnya, jerawat terjadi karena beberapa faktor, seperti kelebihan produksi minyak di kulit, menumpuknya sel-sel kulit mati di pori-pori, menumpuknya bakteri di kulit.
Baca Juga: Jangan Buang Ampas Sisa Kopi Tubruk, Gunakan Sebagai Masker untuk Mengurangi Jerawat Bandel di Wajah
Source | : | healthline.com |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR