Pada dua bulan pertama dimulainya pembelajaran tatap muka paling cepat dilakukan pada Juli 2020 untuk jenjang SMA, SMK, MA, MAK, SMP, dan MTs.
Sementara untuk SD, MI, dan SLB paling cepat dimulai pada September 2020 serta PAUD berlangsung pada November 2020.
Kondisi kelas pun diatur selama masa transisi di mana bagi peserta didik yang berada di jenjang pendidikan dasar dan menengah akan diberikan jarak minimal 1,5m dengan maksimal 18 pelajar di tiap kelasnya.
Untuk SLB akan diberikan jarak minimal 1,5m dengan maksimal 5 pelajar di tiap kelasnya.
Peserta didik yang duduk di bangku PAUD akan diberikan jarak minimal 3m dengan maksimal 5 pelajar di tiap kelasnya.
Sekolah pun perlu mengatur jadwal pembelajaran sehingga jumlah hari dan jam belajar yang disesuaikan dengan situasi dan kebutuhan.
Bagi seluruh warga sekolah diharuskan mengikuti perilaku wajib untuk menggunakan masker kain non medis 3 lapis yang diganti tiap 4 jam atau berkondisi lembab.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Gabriela Stefani |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR