Bagaimana kalau baterai iPhone habis?
Apple rupanya menyadari adanya kekhawatiran ini dan mengatakan bahwa CarKey di iPhone akan tetap bisa digunakan walaupun perangkat kehabisan baterai sehingga tidak bisa menyala.
Ini karena ada fitur porsi daya cadangan yang disediakan khusus untuk tetap memfungsikan CarKey.
Tapi daya tahannya tidak lama, hanya lima saja sehingga pengguna perlu bergegas kembali ke kendaraan apabila iPhone kehabisan baterai.
Meski demikian, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari SlashGear, Rabu (23/6/2020), CarKey tidak bisa digunakan apabila iPhone sengaja dimatikan oleh pengguna.
Secara default, CarKey bisa langsung dipakai tanpa harus melakukan unlock iPhone.
Namun, pengguna bisa mengatur agar ponsel meminta otentikasi dulu seperti melalui Face ID, Touch ID, atau passcode.
CarKey juga bisa membantu pengguna yang ingin meminjamkan kendaraan ke orang lain tanpa perlu memberikan kunci fisik.
Sebuah "kunci digital" CarKey bisa dibagikan ke lima orang kontak lewat iMessage.
Source | : | kompas.id |
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR