Nakita.id - Beberapa waktu lalu publik sempat dihebohkan dengan kabar diproduksinya antivirus oleh Kementerian Pertanian (Kementan).
Antivirus corona ini digadang-gadang bisa menangkal virus corona yang sekarang masih menjadi perhatian.
Kabarnya, kalung yang berbahan dasar eucalyptus itu akan diproduksi massal pada bulan depan.
Sontak kabar ini langsung menyita perhatian banyak pihak termasuk mantan penyanyi cilik Sherina Munaf.
Mengutip berita Nakita.id sebelumnya, Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kementan Dr. Ir. Fadjry Djufry mengatakan, kalung antivirus corona merupakan produk eucalyptus yang dibuat dengan teknologi nano yang juga telah di-launching pada Mei 2020.
“Produk yang kemarin bulan Mei sudah di-launching,” ujar Fadjry, Sabtu (4/7/2020).
Sementara, proses izin untuk produk eucalyptus dalam bentuk kalung ini masih diproses.
Adapun produk-produk lainnya sudah mendapatkan izin dari Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM).
“Izin edar roll on dan inhaler dari BPOM sudah keluar. Sekarang lagi diproduksi oleh PT Eagle Indhoparma, sedang kalung aroma terapi masih berproses,” jelasnya.
Fadjry pun menyebutkan roll on dan inhaler eucalyptus produksi Kementan akan tersedia pada akhir Juli di seluruh Indonesia.
Penyanyi Sherina Munaf ikut berkomentar rencana produksi massal kalung antivirus corona Kementerian Pertanian pada Agustus 2020.
Baca Juga: Ramai Soal Kalung Antivirus Corona dari Eucalyptus, Benarkah Minyak Kayu Putih Bisa Bunuh Covid-19?
Melalui akun Twitter-nya, ia menuliskan tanggapannya.
Seperti diketahui, antivirus tersebut berbentuk kalung aromaterapi, balsem, roll on, serta diffuser.
Sederet produk berwarna hijau dan bertuliskan Antivirus Corona ini mengandung tanaman Atsiri (eucalyptus).
Kandungan kayu putih itu yang dipercaya dapat menangkal virus corona.
Sherina pun mempertanyakan tentang rencana produksi masal kalung tersebut.
"Kalung Antivirus Eucalyptus Anti Corona mau diproduksi massal? Setahu saya Covid-19 itu virus. Bukan nyamuk," tulis Sherina dalam akun twitternya.
Pernyataannya pun menuai dukungan netizen yang sedikit memberikan ralat pada Sherina.
"Covid-19 itu nama penyakitnya, penyebabnya adalah virus SARS-CoV-2. Dan kalung itu adalah sia-sia, hanya menghabiskan uang negara," tulis warganet tersebut.
Bersikap bijaksana, sahabat dari Derby Romero ini pun mengakui dirinya salah, namun ia tetap meminta bukti klinis atas kalung antivirus itu.
"Saya salah. Covid-19 adalah penyakitnya, yang disebabkan oleh Virusnya: SARS-CoV-2. Tapi untuk memperjelas, tetap bukan nyamuk.
Ditunggu jurnal ilmiah kalung eucalyptus VS Covid-19 nya. Saya terima kalau saya blunder. Semoga nyawa tidak melayang karena takhayul yang diilmiahkan," tandas Sherina Munaf.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | |
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR