Melansir dari World of Buzz, seorang biro keamanan mengatakan meski pun ditemukan virus corona pada bungkus makanan, isinya sudah diuji negatif virus corona.
"Kami menemukan virus corona pada kemasan udang beku yang diimpor dari tiga perusahaan Ekuador.
Namun sampel dari makanan laut itu sendiri dan bagian dalam kemasan sudah diuji negatif." ujar Bi Kexin, selaku Direktur Jenderal Biro Keamanan Pangan Impor dan Ekspor di bawah Administrasi Umum Kepabeanan China.
Baca Juga: [VIDEO] Era New Normal: Tips Naik Transportasi Umum Aman dari Virus Corona
Di Beijing sendiri rupanya sudah ada hampir 223.000 sampel yang diambil dari makanan beku impor, interiot dan eksterior pengepakan dan sekitar, enam sampel positif Covid-19.
Namun itu bukan berarti virusnya bisa ditularkan melalui kemasan makanan itu.
"Hasilnya menunjukkan bahwa wadah dan kemasan perusahaan-perusahaan ini berada di bawah risiko terkontaminasi oleh virus corona," kata Bi.
"Para ahli mengatakan, meski pun ini tidak berarti mereka dapat menularkan virus, itu menunjukkan bahwa manajemen keamanan makanan tidak ideal." tambahnya.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | GridHITS |
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR