Nakita.id - Tahukah Moms bagaimana cara menyimpan santan yang benar agar tak mudah basi?
Jika belum ada baiknya Moms simak tips berikut ini, dijamin tanpa tambahan bahan kimia.
Saat Moms membeli kelapa parut segar otomatis akan mengolahnya menjadi santan yang siap pakai dan harus habis, sebab santan sangat mudah basi.
Namun ada cara agar santan segar tak mudah basi.
Executive Sous Chef Shangri-La Hotel Jakarta, Rizky Wijatmoko menyampaikan beberapa tips dan trik untuk menyimpan santan dengan baik agar tidak mudah basi.
Pertama, untuk mendapatkan sangan kualitas bagus lebih baik pilih kelapa parut yang juga memiliki kualitas baik pula.
Kelapa parut yang kualiatasnya bagus adalah kelapa parut yang bersih dan benar-benar terpisah dengan kulitnya.
"Perbandingan santan dengan air bisa disesuaikan dengan keperluannya. Kalau mau mendapat santan yang kental perbandingannya adalah 1:1 dengan air," kata Rizky kepada Kompas.com, Jumat (10/7/2020).
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR