Selama Ini Kita Lakukan, Ternyata Merebus Telur dengan Cara Ini Adalah Kesalahan Terbesar, Simak Penjelasan dari Pakarnya
Nakita.id - Moms pasti sudah tidak asing lagi dengan sumber protein hewani yang datang dari hewan unggas ini.
Bentuknya bulat dan rentan retak kulitnya dan suka kita campurkan dalam berbagai masakan, apa lagi kalau bukan telur.
Selain sebagai bahan tambahan, tidak sedikit juga yang memakan telur dengan cara direbus untuk memenuhi kebutuhan gizinya.
Namun siapa sangka, ternyata ada kesalahan besar dalam merebus telur yang hingga saat ini masih dilakukan oleh banyak orang.
Melansir dari Mirror, seorang pakar makanan, M.F.K Fisher yang menerbitkan buku soal memasak menuturkan penjelasan lengkapnya.
Buku yang sudah dirilis sejak tahun 1942 ini juga memberi tahu bagaimana caranya menghindari bahaya dari telur rebus.
Dia menyatakan bahwa 'mendidihkan telur' adalah cara yang tidak menar untuk merebus telur.
Ternyata memasukkan telur ke dalam air yang sudah mendidih terlebih dahulu akan memasak putih telur yang paling dekat dengan kulitnya secara cepat.
Sehingga putih telur tersebut akan matang duluan dibandingkan dengan kuningnya, padahal metode yang bagus adalah keduanya matang bersamaan.
Baca Juga: Hanya dengan Memasukan 5 Makanan Ini Dalam Pola Makan Sehari-hari, Mampu Memanjangkan Bulu Mata Moms
Lalu bagaimana cara yang direkomendasikan untuk merebus telur menurut sang pakar?
Pertama, rendam telur sebentar di dalam air dingin atau air suhu ruangan sembari menunggu air untuk merebusnya mendidih.
Setelah airnya sudah mendidih, maka angkat telur dari air yang dingin lalu masukkan perlahan untuk direbus.
Hal tersebut bertujuan untuk membuat telur tidak retak.
Lalu biarkan telur direbus sampai waktu yang kita tentukan dan yakin baik putih atau pun kuning telur sudah matang secara sempurna.
Metode yang kedua adalah merebus telur mulai dari airnya dingin.
Baca Juga: Hati-hati Sederet Kebiasaan Salah Makan Telur Mengintai Kesehatan, Hindari Sekarang Juga!
Jadi kita cukup menaruh telur dalam panci berisi air dingin lalu nyalakan kompor dan tunggu sampai airnya menggelembung.
Setelah yakin sudah matang, maka segera angkat agar mendapatkan hasil yang terbaik.
Artikel ini telah tayang di GridHITS.id dengan judul Ternyata Selama Ini Salah! Begini Cara Merebus Telur dengan Benar Menurut Seorang Pakar Makanan
Source | : | GridHITS |
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR