Pada bius lokal, anak merasakan sakit sekitar 1 jam setelah suntikan diberikan; efek obat bius tersebut hilang. Sedangkan, bius total anak akan merasakan sakit setelah dia tersadar.
"Biasanya dokter sudah mengantisipasi dengan memberikan obat antisakit lewat dubur sebelum dia tersadar," ujar dr Supriadi.
Pada keadaan normal, proses penyembuhan sunat berlangsung 5-7 hari. Bahkan, ada juga yang baru tiga hari sudah kering.
Hal ini bisa terjadi asalkan perawatan sesudah sunat benar-benar dilakukan.
Sebagai contoh, orangtua benar-benar menjaga agar luka si anak makin lama makin kering agar terhindar dari infeksi.
Adapun cara untuk menjaga supaya tidak timbul infeksi setelah sunat, daerah jahitan dibalut dengan kasa steril yang dibubuhi antiseptik.
Bila balutan sedikit kena air kencing, tidak apa-apa, Moms. Sesudah anak kencing, kepala penis dapat dibersihkan pelan-pelan dan hati-hati dengan kasa basah.
Selama perawatan dilakukan dengan benar, Si Kecil juga akan cepat pulih dan bisa kembali beraktivitas seperti biasanya.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Bila Si Kecil Harus Segera Sunat".
Wapres Gibran Minta Sistem PPDB Zonasi Dihapuskan, Mendikdasmen Beri Jawaban 'Bulan Februari'
Source | : | Tabloid Nakita |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Nakita_ID |
KOMENTAR