Selain itu, gunakan sunscreen dalam jumlah cukup dan aplikasi ulang bila perlu (disesuaikan dengan kadar SPF).
2. Gunakan perlindungan lain
Selain sunscreen, gunakan juga pelindung lain bila perlu untuk meminimalisir paparan sinar matahari, misalnya topi lebar, sunglasses, maupun pakaian tertutup.
3. Konsumsi buah dan sayur
Banyak jenis buah dan sayur mengandung vitamin C dan vitamin E.
Sementara, konsumsi vitamin C dan E sebagai antioksidan adalah salah satu cara mencegah penuaan dini.
Antioksidan mampu meniadakan efek buruk dari radikal bebas.
4. Apabila belum cukup, tambahkan dengan suplemen
Jika asupan antioksidan dari makanan dirasa belum cukup, tambahkan dengan antioksidan berupa kapsul serta suplemen lainnya, seperti vitamin untuk kesehatan kulit.
Namun, penggunaan bahan tambahan ini akan lebih baik jika dalam pengawasan atau pendampingan dokter.
(Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "4 Cara Mencegah Penuaan Dini akibat Paparan Sinar Matahari")
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | kompas |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR