Dengan cara ini, tubuh ingin memberikan sinyal untuk makan dan minum lebih banyak lagi.
Gejala dehidrasi bisa dilihat dari berbagai hal, mulai dari kulit dingin dan lembab, pusing, sering haus, dan sakit kepala.
2. Elektrolit tidak seimbang
Cairan tubuh membawa mineral penting untuk membantu fungsi tubuh bekerja secara maksimal.
Dalam hal ini, sodium pada garam menjadi salah satu mineral yang dibawa tubuh.
Jika mineral ini tidak seimbang, tubuh akan menginginkan makanan asin.
Baca Juga: Hati-hati! Orang dengan Obesitas Lebih Rentan Terkena Covid-19, Yuk Jaga BMI dengan Cara Ini
Baca Juga: Nyaris Tergerus Zaman, Buah Jamblang atau Duwet Khasiatnya Lebih Mujarab Ketimbang Obat di Pasaran, Penasaran?
Selain itu, elektrolit yang tidak seimbang membuat tubuh merasakan kelelahan, mual atau mudah dan sakit kepala.
3. Stres
Stres tinggi membuat orang mendambakan makanan favorit untuk kenyamanan.
Makanan yang sering diinginkan adalah yang tinggi lemak, gula dan garam.
Sebuah riset psikologi mengungkap kalau natrium pada garam bisa melepaskan tingkat kortisol lebih rendah selama periode stres.
Ini sebabnya, mengidam makanan asin menjadi salah satu reaksi tubuh menghadapi stres.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR