Nakita.id - Tahu Moms kalau mengonsumsinya secara rutin, manfaat air rebusan kunyit bisa Moms rasakan.
Diketahui kunyitnya sendiri memiliki banyak manfaat mulai dari mengatasi gusi bengkak hingga menyamarkan belang di tubuh.
Tak hanya kunyitnya saja tetapi air rebusannya pun bisa Moms rasakan manfaatnya.
Seperti halnya yang dirasakan oleh seorang pria ini yang mengonsumsinya setiap pagi.
Ia rutin merebus satu buah kunyit dan dua gelas air putih.
Kunyitnya tersebut dipotong-potong dan direbus hingga airnya menyusut hingga cukup untuk satu gelas.
Pria tersebut pun rutin mengonsumsinya setiap pagi saat perut masih kosong.
Siapa sangka justru air rebusan kunyit yang diminum setiap pagi saat perut kosong tersebut memiliki sifat anti-oksidan, anti-inflamasi dan anti-bakteri.
Dengan begitu, Moms bisa mendapatkan 6 manfaat air rebusan kunyit ini kalau rutin mengonsumsinya.
1. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Manfaat air rebusan kunyit dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh karena kandungan lipopoliskaridanya.
Kandungan tersebut dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh sehingga risiko terpapar flu dan infeksi lainnya dapat menurun.
2. Mempercepat penyembuhan luka
Manfaat air rebusan kunyit memiiki anti-bakteri sehingga dapat mempercepat penyembuhan luka.
Khusunya untuk luka goresan.
3. Nyeri otot
Bagi yang sering nyeri otot usai berolahraga atau melakukan aktivitas fisik lainnya, manfaat air rebusan kunyit bisa Moms rasakan.
Hal itu karena kuyit dapat membuat peradangan penyebab nyeri menjadi berhenti.
4. Kolesterol
Nah, bagi pemilik angka kolesterol yang tinggi cobalah rutin mengonsumsi air rebusan kunyit ini.
Pasalnya manfaat air rebusan kunyit dapat menurunkan kadar kolesterol sehingga risiko penyakit stroke dan jantung dapat menurun juga.
5. Lonjakan gula darah
Selain koleterol, manfaat air rebusan kunyit juga bisa dirasakan bagi pemilik diabetes.
Hal itu karena kunyit dapat membantu proses masuknya gula ke darah sehingga gula darah tidak akan melonjak.
6. Detoksifikasi
Manfaat air rebusan kunyit bisa Moms rasakan untuk proses detoksifikasi.
Hal itu karena kunyit dapat membantu meningkatkan fungsi hati sehingga memudahkan racun keluar dari tubuh.
Masih Banyak yang Keliru, Begini Cara Tepat Melakukan Toilet Training pada Anak
Source | : | Gridhype.id |
Penulis | : | Gabriela Stefani |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR