5. Makan lebih banyak pati resisten
Pati resisten adalah sejenis pati yang tahan terhadap proses pencernaan dan bertindak mirip dengan serat yang membantumu merasa kenyang," kata Ahli Gizi Prebiotik, Kara Landau, RD.
Ketika kamu mengonsumsi protein dan pati resisten, kamu akan merasa lebih kenyang dan bisa mengurangi porsi makanmu di jam makan selanjutnya.
6. Semangati diri sendiri untuk mulai berolahraga
Cobalah berolahraga atau melakukan aktivitas fisik lain setidaknya 20 menit setiap hari.
Yang terpenting dalam melakukan hal ini adalah rutinitas. Kita tidak perlu olahraga sampai kelelahan, namun kemudian tidak berolahraga lagi esok atau lusa.
Lebih baik beraktivitas secukupnya, namun konsisten.
Mulailah olahraga selama tiga kali seminggu di awal. Jika kamu sudah terbiasa, tambahkan hari olahraga menjadi 5-6 kali seminggu.
7. Rayakan keberhasilan kecil
Merayakan kemenangan kecil akan membangun kepercayaan diri dan menuntunmu untuk mencapai target yang lebih besar.
"Nikmati perjalanannya! Bahkan jika kamu hanya menyelesaikan satu step atau satu push-up, berikan semangat untuk dirimu. Jangan pernah lupa bahwa antusiasme menghasilkan lebih banyak antusiasme yang lain,” kata Lisa Reed, MS, CSCS, USAW, seorang pelatih pribadi yang juga ahli kebugaran.
Dorong Bapak Lebih Aktif dalam Pengasuhan, Sekolah Cikal Gelar Acara 'Main Sama Bapak' Bersama Keluarga Kita dan WWF Indonesia
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR