Jangan Sampai Ketinggalan Berbagai Potongan Harga dan Gratis Ongkos Kirim di Harbolnas 12 Desember 2020, Simak Keseruannya!
Nakita.id - Bagi Moms yang suka belanja secara online tentunya sudah tidak asing lagi dengan istilah Harbolnas bukan?
Harbolnas sendiri merupakan singkatan dari hari belanja online nasional yang biasanya hadir di akhir tahun untuk kita semua.
Biasanya tergantung dengan masing-masing e-commerce, ada yang mulai dari 9.9, 10.10, 11.11, dan yang terakhir adalah 12.12, yang tinggal 2 hari lagi.
Baca Juga: Tampilkan Karya Lima Desainer Muda di Panggung JFW 2021, Lazada Indonesia Hadirkan Style Space ‘The Show of Hearts’
Pada harbolnas sendiri tentunya masing-masing dari e-commerce sudah menyiapkan penawaran yang menarik untuk Moms.
Mulai dari pilihan diskon produk dari brand-brand terkenal, hingga ke gratis ongkir yang biasanya paling menyenangkan.
Salah satu e-commerce yang menjadi pelopor dari harbolnas sendiri adalah Lazada yang memilih mengganti namanya pada tahun 2020 ini yaitu Garbolnas.
Garbolnas sendiri merupakan kepanjangan dari tiga hari belanja online nasional yang dipersembahkan oleh Lazada untuk konsumennya.
"Mengapa jadi Garbolnas? Karena mega diskon akhir tahun ini kita hadirkan selama tiga hari berturut-turut yaitu 12-14 Desember 2020, maka dari itu jadi tiga hari belanja online nasional." ujar Ferry Kusnowo, selaku Chief Customer Officer, Lazada Indonesia.
Selama tiga hari ini juga Moms bisa menikmati berbagai diskon atau potongan harga untuk semua barang yang ingin Moms beli.
Baca Juga: Pentingnya Menyeimbangkan Aktivitas Fisik Si Kecil Selama di Rumah Saja, LazMall Berikan Berbagai Macam Penawaran Menarik untuk Penuhi Kebutuhan Tumbuh Kembangnya
Sebab akan ada beberapa voucher yang ditawarkan oleh Lazada selama Garbolnas ini, mulai dari voucher potongan 50 persen hingga 99 persen.
Selain potongan harga, masih ada juga flash sale yang biasanya memang selalu ada pada momen belanja online nasional ini.
Barang-barangnya pun juga bukan barang yang asal-asalan lo Moms, melainkan Lazada menjunjung tinggi barang-barang original.
Ada juga tips singkat untuk Moms yang ingin mendapatkan diskon mulai dari 50 persen hingga 99 persen adalah dengan 'begadang'.
"Kalau saran saya, ketika mau belanja mulai tanggal 12 Desember itu, jangan lewatkan jam 00.00-02.00 pagi, alias tengah malam." ujar Haikal Bekti Anggoro, selaku SVP Traffic Operations Lazada.
Baca Juga: 3 Hari Gelar Diskon Besar-besaran, Ternyata 9 Fakta Mencengangkan Ini Terjadi Selama Festival Belanja! Mulai Dari Bantu Siswa Belajar Hingga Tren Bersepeda
"Jadi pada tanggal 11 malam itu sudah check out apa saja yang mau dibelanjakan, lalu nanti pada tengah malam memasuki tanggal 12 langsung klik vouchernya.
Karena akan tersedia voucher diskon 50 persen hingga 99 persen untuk belanjaan konsumen tanpa syarat." tegasnya kembali.
Jadi jika Moms tidak mau kelewatan voucher diskon ini ada baiknya mengikuti saran fantastis tersebut ya.
Terakhir, selama Garbolnas ini Moms juga bisa punya kesempatan memenangkan doorprize berupa sepeda motor setiap 18.30 malam.
"Jangan sampai lewatkan doorprize motor setiap hari di jam 6.30 malam selama tiga hari berturut-turut, yaitu 12-14 desember 2020." ujar Monika Rudijono, selaku Chief Marketing Officer, Lazada Indonesia.
Bukan hanya diskon saja, ada juga performance yang tak kalah keren dari Agnes Monica pada masa Garbolnas itu.
Baca Juga: Kesuksesan Shoppertainment Berhasil Cetak Rekor di Ulang Tahun Ke-7 Lazada
"Semua pasti pada sudah ga asing ya kalau lihat aku perform, pasti itu akan a whole team, mulai dari band, dancers, meski pun di masa social distancing ini kita sulit menentukan waktu untuk latihan, tapi kita mencoba yang terbaik." ujar Agnes Monica.
"Dan yang seru adalah kita memutuskan untuk membawakan lagu-lagu yang jarang sekali saya nyanyiin di acara TV, jadi itu bakal jadi sesuatu yang unik.
Lalu satu lagi ada lagu yang sudah lama, mungkin dari album saya yang pertama, saya jarang bawain, itu yang akan saya bawain." tandas Agnes Monica.
Baca Juga: Hari Terakhir Flash Sale Xiaomi Redmi 5A! Siap Rebut Pakai Tips Ini
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR