Selama Ini Dituduh Macam-macam, Terungkap Alasan Kuat Teddy Berani Buka Deposit Box Almarhumah Lina Jubaedah, 'Ada yang Hilang Enggak'
Nakita.id - Huru-hara antara Teddy dan anak-anak Sule kini semakin memanas dengan banyak tudingan.
Pasalnya, baik Rizky Febian atau pun Putri Delina sudah mulai mempertanyakan kemana beberapa aset almarhumah sang ibu pergi.
Seperti diketahui, kedua anak kandung almarhumah Lina Jubaedah ini mempertanyakan soal deposit boks sang ibu.
Namun setelah diusut, ternyata Teddy sempat membuka deposit boks untuk semua harta warisan mendiang.
Sampai akhirnya sang kuasa hukum pun, Ali Nurdin membeberkan alasan kliennya membuka deposit boks tersebut.
Sang kuasa hukum juga buka suara terkait tudingan Teddy telah menjual beberapa harta sang mendiang.
Momen ini terekam dalam video bertajuk "PIHAK TEDDY PARDIYANA BANTAH JUAL ASET DAN TIDAK HADIR BERTEMU RIZKY FEBIAN" yang tayang di kanal YouTube KH Infotainment.
Ali Nurdin blak-blakan mengatakan bahwa Teddy tidak mungkin menjual harta atas nama inisial S dan almarhumah Lina Jubaedah.
"Agak lucu juga ya kalau memang misalnya menjual rumah padahal itu bukan atas nama si penjual misalnya.
Atas nama Kang S atau ibu almarhum dijual Teddy itu mustahil, sama sekali enggak mungkin," ujar Ali Nurdin.
Mengapa hal tersebut tak mungkin, sebab pemilik aset tersebut bukan atas nama Teddy.
Sehingga jika sampai terjadi penjualan, maka Teddy bisa dimasukkan dalam kategori pemalsuan dokumen.
"Saya pikir enggak mungkin si Teddy menjual aset yang bukan atas nama dia, enggak mungkin sekali.
Kalau toh ini terjadi, ini ada pemalsuan," lanjutnya.
Ali Nurdin juga membahas soal Teddy yang membukan boks deposit milik sang mendiang.
"Kalau soal membuka deposit, ya dilihat ada yang hilang enggak. Kalau ada yang hilang laporkan ke pihak kepolisian." tegas Ali Nurdin.
Teddy membuka deposit untuk mengecek harta warisan Lina.
"Mungkin si Teddy dia membuka, mengecek itu ada yang hilang enggak, sama-sama." tegasnya kembali.
Ia pun mengatakan bersama Teddy nanti akan menggelar konferensi pers untuk meluruskan kasus ini.
"Sebenarnya saya sudah berkomunikasi dengan Teddy bahwa besok akan mengadakan presscon.
Biar Teddy sendiri yang akan mengklarifikasi ke teman-teman media," tandas Ali Nurdin.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR