Nah, menanggapi hal itu seorang psikolog klinis Kantiana Taslim., M.Psi., Psikolog dalam wawancara eksklusifnya bersama Nakita.id memberikan tips untuk orangtua dalam mengatasi anak yang risih saat membahas mengenai seksualitas.
Kantiana Taslim atau akrab dipanggil Nana menyebutkan bahwa tidak apa-apa ketika anak merasa risih untuk membahasnya.
Apalagi ketika anak sudah mulai memasuki masa pubertasnya.
Terlebih anak yang sudah mulai menyukai teman sepermainannya.
Baca Juga: 3 Tips Untuk Orangtua Agar Tidak Canggung atau Malu Untuk Bahas Pendidikan Seksual Pada Anak
Wajar kalau anak menjadi malu untuk membahasnya.
Meski anak memiliki rasa malu ketika ditanya, Nana menyebutkan Moms tetap harus membicarakannya kepadanya.
"Tetap kita bicarakan ke dia. Tetap dikasih tau aja kalau itu sesuatu yang wajar kalau memang dia belum siap membicarakan enggak apa-apa," jelas psikolog yang praktik di Ohana Space tersebut.
Setelah memberi tahu bahwa hal itu wajar terjadi, Moms dan Dads tetap harus membicarakannya dengan cara yang santai.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Gabriela Stefani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR