Melihat akun Instagram pribadinya, Farhat Abbas menuliskan uneg-unegnya, mencibir kehadiran Presiden Jokowi dan Prabowo dalam acara pernikahan sulung Anang Hermansyah tersebut.
Farhat Abbas mengkritik kalau pernikahan artis serasa seperti ulang tahun hari kemerdekaan Indonesia.
Ia juga menyayangkan tiga tokoh penting hadir dalam acara pernikahan yang disiarkan langsung oleh televisi swasta tersebut.
"Suasana pernikahan terasa HUT RI, saran buat Presiden @jokowi @bamsoetpedia @prabowo dalam perayaan acara yang sifatnya berbau bisnis alias berbayar/beriklan/live, sebaiknya pejabat negara tidak hadir sebagai pendukung acara tersebut," tulis Farhat Abbas.
Ia menilai kalau kehadiran ketiganya dalam acara-acara seperti demikian bisa mengganggu konstitusi dan kenegarawanan.
Farhat Abbas kemudian membandingkan acara pernikahan disertai siaran langsung tersebut dengan acara rakyat biasa.
"Karena agak mengganggu konstitusional dan kewarganegaraan lain halnya kalau hanya acara biasa atau rakyat biasa. Maaf Farhat Abbas - Ketum PANDAI @partaipandai," tukasnya.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR