Sebaiknya mengonsumsi kopi sekitar satu sampai dua jam setelah buka puasa.
Ini menyebabkan pencernaan lebih siap dan mencegah masalah lain seperti kembung, perut perih, dan sebagainya.
Meski kopi diketahui tidak berefek pada peningkatan buang air kecil dan dehidrasi pada orang yang sudah terbiasa mengonsumsinya, bukan berarti bisa mengonsumsi kopi secara berlebihan.
Mengonsumsi kafein dengan dosis 250-300 mg tidak mengakibatkan meningkatnya jumlah urin.
Namun, jumlah urin meningkat bila mengonsumsi kafein melebihi dosis 300mg.
Kafein melebihi dosis 300mg bisa menyebabkan dehidrasi.
Hal ini seperti diungkapkan pada penelitian The American Journal of Clinical Nurition.
“Tidak ada bukti yang menunjukkan bahwa asupan kafein yang moderat (kurang dari 456 mg) menyebabkan dehidrasi kronis atau secara negatif mempengaruhi kinerja olahraga, pengaturan suhu, dan ketegangan peredaran darah di lingkungan yang panas. Cairan berkafein berkontribusi pada kebutuhan air manusia sehari-hari dengan cara yang mirip dengan air murni… Bukti menunjukkan bahwa mengonsumsi kafein dalam jumlah sedang menyebabkan sedikit peningkatan produksi urin… Dieresis ini mungkin atau mungkin tidak secara signifikan lebih besar daripada cairan kontrol," kata Dr Lawrence.
Source | : | mayoclinic |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR