Nakita.id - Kedatangan ratusan Warga Negara India pada Rabu (21/4/2021) lalu menjadi sorotan.
Sebab, WN India sedang melakukan eksodus alias menjauhkan diri dari badai Covid-19 di negaranya.
Di India dikabarkan sempat mengalami penurunan jumlah penduduk yang terpapar Covid-19.
Namun, pada akhir Maret terdapat lonjakan kasus yang parah.
Baca Juga: Moms, Alergi Susu Sapi Ternyata Berbeda dengan Intoleransi Laktosa
Bahkan pada Kamis (22/4), dikabarkan ada penambahan lebih dari 330 ribu kasus dalam satu hari.
Kedatangan ratusan WN India menjadi polemik, sebab Indonesia sendiri sedang berjuang menurunkan angka kasus Covid-19.
Dikutip dari Kompas.om, Direktorat Jenderal Imigrasi Kementerian Hukum dan HAM bakal memulangkan Warga Negara Asing (WNA) dari India.
Pemulangan ini didasarkan atas penolakan dari Pemerintah Indonesia terhadap masuknya WN India mulai Sabtu (24/4/2021).
Rekap Perjalanan Bisnis 2024 TikTok, Tokopedia dan ShopTokopedia: Sukses Ciptakan Peluang dan Dorong Pertumbuhan Ekonomi Digital
Source | : | Kompas.com,Tribun Jakarta |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR